selalu ada berisik di rongga jantung
yang berujar: matilah kau
hingga jika kau tak peka bisa menuntunmu
pada setapak terjal menuju kehampaan
kepada pujaan
kau tak bisa memahami bagaimana rasanya
berjalan beriringan, karena perihal kekasih
masih membutuhkan pembuktian
dari balik harapan, di mana kau menunggu
selalu terdengar rusuh
tentang waktu yang tak pernah terengkuh
untuk meyakinkan kesepakatan jalinan
lalu muncul lorong sunyi yang di sana dihuni
tokoh-tokoh penindas hati
mereka bersahut-sahutan berujar: matilah kau
hingga ilusimu tak sempat tersadarkan
Karanganyar, 2021
Biodata Penulis
Yuditeha. Penulis puisi dan cerita. Pegiat Komunitas Sastra Kamar Kata Karanganyar. Telah menerbitkan 16 buku. Buku terbarunya Sejarah Nyeri (Marjin Kiri, 2020), dan Tanah Letung (Nomina, 2020) WA: 085647226136 Email: yuditeha2@gmail.com IG: @yuditeha2