Sajak Harapan Memudar Karya : Siska Dwi Cahyani (Peserta LCP 5)
Table of Contents
Karya : Siska Dwi Cahyani
Kala itu t’lah ku sadari hadirnya senja
Memberikan hangat juga indah hilangkan lara
Sempat trenyuh di dalamnya seakan bertahan selamanya
Perlahan menghilang dan lenyap direnggut nestapa
Bagaikan bunga yang dahulu mekar
Menghilangkan dan menghipnotis hilangkan sukar
Semakin rumit bagai kayu belukar
Berharap hadirnya tak kan memudar
Aku hanyalah insan lemah
Yang datang satu cobaan mengeluh “aku harus apa?”
Diri yang merana terombang-ambing oleh kehidupan
Sejatinya, kita tahu hidup hanyalah untuk pulang ke hakikat-Nya
Rintihan jerit tangis kian pilu
Memberi duka khalayak seribu
Akankah semua kan pupus?
Pudarlah harap bagai kertas dibakar hangus
Untukmu, jiwa yang terkasih
Hadirmu memberikan suka dan duka bagiku
Kini, ku hanya bisa menaburkan bunga dan lantunan doa untukmu
Berharap hitam-putih duka kan berlalu
Surabaya, 30 Juli 2021
27 تعليقًا
Semangat
Semangat
Puisinya bagus sangat kak😊
Semangat terus
Jejak waktu (Ahmad Aji)