Merindu dalam Ukiran Kayu - Oleh: Areta Etsa Faustina (Peserta LCP 10)
Daftar Isi
Merindu dalam Ukiran Kayu
Oleh: Areta Etsa Faustina
Menunggumu dalam rima raya cinta
memahat rindumu hingga ke titian
di ruang yang tak begitu menjanjikan
mengukir kenangan yang melintas-lintas
bersamamu, wahai rindu
Dalam penjaramu
ingin ku akhiri semua bayangan semu
yang hanya bermuara pada rasa kelu
ingin kutumpas rindu yang meranggas
agar semua menjadi jelas
namun hati tak dapat mengakhiri
segala kisah
yang terlanjur terpahat rapi
dalam ukiran kayu yang murni
Wahai rindu yang membelenggu
sampai kapan aku berdiri disini
sedang kau tentu memahami
senja terus bergerak menandai
dan malam pun akan menemui pagi
Semarang, 25 Maret 2022
21 komentar
Permainan diksinya kuat, maknanya penuh imajinatif, kekuatan estetis. Membuat hati mengembara. Keren keren keren!
Sukses mbak Tata
Semangat teruuss dalam berkarya❤