elsi safitri - Bahasa Kalbu (LCP 11 Tema Sedih)
Daftar Isi
elsi safitri
Bahasa Kalbu
Gemuruh datang bersahut-sahutan
Ombak berguncang sampai ke permukaan
Bagaikan hati yang sedang dalam kegelisahan
Menanti kabar dari sang rembulan
Isyarat kata telah tersampaikan
Isyarat hati telah dituntaskan
Namun masih juga belum terbalaskan
Oh tuhan....
Sampai kapan hati ini redup
Sampai kapan jiwa ini kosong
Hampa di dalam kegelapan
Seribu bahasa telah kusampaikan
Seribu kata telah terucapkan
Bagaikan kaset rusak yang selalu diputarkan
Yang memiliki akhir dengan kekecewaan
Jambi, 17 Mei 2022
11 komentar
Semangat trus ya 🤗 ...