Maryam Sholihah
Hujan bulan juni
Tak ingin ku anggap itu hujan
Tapi basah, bagaimana?
Tak ingin ku anggap itu petir
Tapi mengguruh, bagaimana?
Layaknya sekelebat imajinasi
Ia terkurung dalam tatanan rapi sang ilusi
Berpendar mencari kesana kemari
Buntu, pada akhirnya ia hanya mampu
Menatap hujan itu berlalu
Mungkin… ia lupa di mana saat ini
Ia menapakkan kaki
Ini adalah bumi pada bulan juni
Mungkin… ia lupa hujan apa yang saat ini
Sedang membasahi bumi
Ini adalah hujan pada bulan juni
Hujan yang akan ku kenang dalam puisi
Hujan bulan juni